Cara Mudah Membuat Bunga dari Kain Flanel

by - April 12, 2020


 Yuk asah kreativitas dengan membuat karya berupa bunga dari kain flanel. Dalam membuat bunga dari kain flanel ini ada beberapa bahan yang perlu kamu miliki, diantaranya adalah gunting, kain flanel berbagai warna, lem uhu, benang, jarum dan lidi.
Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat pola kelopak bunga mawar. Setiap kelopak bunga mawar memiliki bentuk seperti pick gitar. Buatlah kelopak bunga sebanyak delapan buah untuk setiap tangkainya. Setelah delapan kelopak telah dibentuk, kini saatnya untuk menyatukannya. Ambil satu kelopak bunga, lalu lipat sisi pinggirnya dan lem. Dengan begitu kelopak pertama akan berbentuk lonjong yang dijadikan sebagai center dari bunga tersebut. Lalu, layer berikutnya diperlukan tiga kelopak. Kelopak ini mulai direkatkan satu per satu dengan pola menyamping.  Layer kedua telah jadi, selanjutnya buat layer ketiga dengan menggunakan empat kelopak terakhir. Seperti cara sebelumnya, lem bagian pinggirnya dengan pola menyamping.



Next, buat pola untuk kelopak bunga bagian bawah yang biasanya berwarnya hijau. Buat pola dengan bentuk diamond sebanyak empat buah. Untuk menyatukannya jahit lah setengah sisi-sisinya dengan menggunakan benang dan jarum sampai membentuk seperti mangkuk. Jika proses ini telah berhasil dilakukan, berikan lem pada bagian bawah kelopak bunga lalu tempelkan pada bagian tengah kelopak bunga bawah berwarna hijau tersebut.
Selanjutnya adalah membuat tangkai, tangkai bisa dibuat dengan lidi, kawat ataupun sedotan. Pilih salah satu bahan tersebut lalu, lilitkan dengan kain flanel hijau yang telah digunting dengan bentuk persegi panjang panjang 0.5 cm. Lem ujung ujung atas dan ujung bawah lidi agar kain flanel dapat merekat dengan sempurna. Untuk memperindah bentuk bunga tersebut, buatlah sehelai daun hijau yang direkatkan pada bagian tangkainya.


Nah, untuk menginspirasi teman-teman yuk kita lihat dulu video pembuatan bunga dari kain flanel lainnya berikut ini. 

Setelah membuat bunga dari kain flanel, kira-kira apa lagi ya bentuk yang dapat dengan mudah diciptakan dengan menggunakan kain flanel?

You May Also Like

0 komentar

Total Tayangan Halaman